Sabtu, 15 Desember 2012

Diferensial Love


Senyummu bagaikan soal kalkulus yang tak dapat terpecahkan 
Aku akan mencari turunan pertamamu  
Agar kau selalu menyinggung hatiku 
Aku akan mendekatimu dari arah sumbu x dan sumbu y. 
  
Jika engkau adalah fungsi peubah banyak maka
Aku akan mencari turunanmu dengan turunan parsial
Aku akan mencari turunanmu dengan rantai cinta
Aku akan mencari turunanmu dengan teorema cinta implisit.
Jika senyummu tak terdefinisi dihatiku maka  
Engkau bukan fungsi hatiku. 
Aku akan mencari fungsi lain yang dapat 
Diintegralkan dengan teorema green love.
 
Dan fungsi itu jika dikomposisikan dengan fungsi hatiku, akan diperoleh
Fungsi baru yang selalu terdefinisi dihatiku
Fungsi baru yang memiliki gradien cinta
Fungsi baru yang membentuk medan cinta.

Jika aku adalah fungsi biasa, maka
Engkaulah fungsi parameternya 
Jika engkau punya limit dan turunan, maka 
Engkau selalu berarah dan bernilai di hatiku
 written by : Yohanis Ndapa Deda, Mahasiswa Pra S2 ITB jurusan Matematika

10 komentar:

Anonim mengatakan...

luar biasa, siapakah fungsi parameter yang dimaksud?
apakah kak sudah mendapat fungsi yang selalu terdefinisi di hati? alias punya invers global bukan hanya invers lokal
benarkah penulis puisi adalah fungsih biasa ataukah fungsi sinus (90)

who knows? i don't know

Unknown mengatakan...

invers lokal aja, global belum

Anonim mengatakan...

cici.....ci. puitis bangat

louis fernandez mengatakan...

mantap bro

eva binsasi mengatakan...

hmmmm...tagal org matek,,hatinya pun dimatekkan....huihuihui

Unknown mengatakan...

kk ne,hanya rekreasi sj sekaligus ungkapan persaan...

Unknown mengatakan...

aku harus memandang sebuah permukaan
aku tak bisa langsung menyatkan dya terdefini atau tidak
aku harus seleksi diya dulu
punya invers lokal atau global
bukan aku tak menghargainya
tapi ini demi pemahaman hati dan cintaku

Pra S2-S2 Saintek ITB 2012 mengatakan...

mesti beralih jurusan kayaknya... ada gak jurusan matematika SASTRA..ha ha ha

Unknown mengatakan...

TIDAK beralih jg tetap ok, yg penting PERSAUDARAAN PRA S2-S2 SAINTEK ITB 2012 menerima dan menyalurkan karya2 masyarakatnya. puisi dif love menjadi puisi pertama dan diikuti puisi2 yg lain. so, PERSAUDARAAN OK..

Pra S2-S2 Saintek ITB 2012 mengatakan...

MANTAFFF.. Lanjutkan kreasimuu.. aku tunggu karya selanjutnya